Teknik Sampling Air dan Sedimen di sungai

Teknik Sampling Air dan Sedimen di sungai

Air hasil kegiatan dari berbagai kegiatan  aktifitas manusia (industry, laundry, Rumah Sakit, Rumah Tangga, Pertanian dan lain-lain)  akan mengalir ke sungai  yang selanjutnya bermuara ke laut.  Banyak kegiatan yang dilakukan manusia yang bersumber dari air sungai seperti pertanian, perikanan, PAM, industry  dan lain-lain.

Perlunya dilakukan pemantauan kualitas badan air sungai untuk mengendalikan kualitas lingkuang air sungai.  Hasil pemantauan dari suatu laboratorium akan menentukan kualitas air tersebut dan menyesuaikan terhadap peruntukan kualitas air sungai sesuai  PP No. 80 tahun2001 (kelas satu, dua atau tiga).  Hasil pemantauan tersebut di awali dari pekerjaan sampling air dan sedimen di sungai yang benar dan tepat, sehingga kegiatan sampling sungai ini merupakan awal dari kegiatan pemantauan kualitas air sungai, kesalahan dari pelaksanaan teknik sampling/metoda sampling air sungai, maka hasil pemantauannya menjadi salah dan mengacaukan peruntukan dari air sungainya.

Kegiatan sampling sungai meliputi sampling air dan sedimen, diperlukan metoda sampling yang tepat dan benar tarhadap tujuan dari pemantauan sungai tersebut, sehingga diperlukan pelatihan yang dapat membimbing  langkah-langkah teknik sampling yang tepat, memberikan wawasan dan pemahaman terhadap tujuan dari langkah-langkah sampling air sungai.

Tujuan :

Dengan mengikuti pelatihan ini diharapkan peserta dapat mengetahui dan memahami hal hal yang berhubungan dengan teknik pengambilan sample air dan sedimen di sungai  dan pengujian parameter di lapangan.

Adapun tujuan dari pelaksanaan pelatihan ini adalah sebagai berikut :

  • Peserta dapat membuat perencanaan  dan persiapan pengambilan sample air dan sedimen di sungai.
  • Peserta dapat menentukan lokasi dan titik pengambilan sample air dan sedimen di sungai.
  • Peserta dapat melakukan pengambilan sampel air dan sedimen di sungai dengaan tepat dan benar.
  • Peserta dapat melakukan pengukuran parameter lapangan terhadap sampel air dan sedimen di sungai dengaan tepat dan benar.
  • Peserta dapat memahami penanganan sample dilapangan, sehingga dapat menjamin ketepatan dan keutuhan sample uji yang akan dikirim ke laboratorium.
  • Peserta dapat melalkukan jaminan mutu mutu pengambilan sample di lapangan.
  • Peserta dapat memahami dan menggunakan peralatan safety untuk pelaksanaan persiapan dan sampling dilapangan.

Materi  Pelatihan  :

Pada pelatihan ini akan disampaikan materi berupa teori dikelas dan praktikum dilapangan yang meliputi :

  1. Tinjauam Umum (pentingnya teknik sampling dan bakumutu kualitas air sungai)
  2. Teknik Sampling Air dan Sedimen di sungai.
  3. Preparasi, Stabilisasi contoh, Penyimpanan dan Transportasi sampel air dan sedimen
  4. Pengukuran Debit air Sungai.
  5. Pengukuran parameter lapangan dengan alat WQC
  6. Keselamatan Kerja Dalam Sampling
  7. Pembuatan Daftar Alat dan Bahan untuk pelaksaanaan sampling
  8. Praktikum Persiapan dan penyusunan daftar peralatan dan bahan untuk pelaksanaan sampling.
  9. Praktek Pengukuran Debit air sungai.
  10. Praktek sampling dan penanganan  sampel air  dan sedimen  di sungai

Peserta Kursus  :

Penyelengaraan pelatihan   “TEKNIK SAMPLING AIR DAN SEDIMEN DI SUNGAI” diperuntukan  bagi  praktisi/analis petugas/calon petugas  pengambil sampel air  dan sedimen di sungai,  yang berlatar belakang minimal SLTA  seperti bagi :

  • Analis kimia di laboratorium pengujian.
  • Penyelia bidang pengujian kimia.
  • Pengawas Laboratorium pengujian kimia
  • Bagian Kesehatan Lingkungan

Registrasi dan informasi lebih lanjut,  Faisal Darojatun

  • email:  bexcellent.pelatihan@yahoo.com
  • WA 087822733440

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *